TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 29:31

Konteks
Anak-anak Yakub
29:31 Ketika TUHAN melihat, bahwa Lea tidak dicintai 1 , q  dibuka-Nyalah kandungannya, r  tetapi Rahel mandul.

Kejadian 29:1

Konteks
Yakub di rumah Laban
29:1 Kemudian berangkatlah Yakub dari situ dan pergi ke negeri Bani Timur. s 

1 Samuel 1:5-6

Konteks
1:5 Meskipun ia mengasihi Hana, ia memberikan kepada Hana hanya satu bagian, m  sebab TUHAN telah menutup kandungannya 2 . n  1:6 Tetapi madunya selalu menyakiti hatinya supaya ia gusar, o  karena TUHAN telah menutup kandungannya.

Yesaya 4:1

Konteks
4:1 Pada waktu itu p  tujuh orang perempuan q  akan memegang seorang laki-laki, serta berkata: "Kami akan menanggung makanan r  dan pakaian kami sendiri; hanya biarlah namamu dilekatkan kepada nama kami; ambillah aib s  yang ada pada kami!"

Lukas 1:21

Konteks
1:21 Sementara itu orang banyak menanti-nantikan Zakharia. Mereka menjadi heran, bahwa ia begitu lama berada dalam Bait Suci.

Lukas 1:25

Konteks
1:25 "Inilah suatu perbuatan Tuhan bagiku, dan sekarang Ia berkenan menghapuskan aibku g  di depan orang."

Lukas 1:27

Konteks
1:27 kepada seorang perawan yang bertunangan dengan seorang bernama Yusuf j  dari keluarga Daud; nama perawan itu Maria.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[29:31]  1 Full Life : TUHAN MELIHAT, BAHWA LEA TIDAK DICINTAI.

Nas : Kej 29:31

Allah mengizinkan Lea mempunyai anak. Dari Lea lahirlah Yehuda, dan dari keturunan Yehuda lahirlah Kristus (Mat 1:3,16). Sering kali Allah berada di pihak orang yang ditindas atau diperlakukan tidak adil (bd. Mazm 9:19; 22:25; Luk 4:18). Ketidakadilan tidak dapat diterima oleh Allah, khususnya antara umat perjanjian-Nya

(lihat cat. --> Kol 3:25).

[atau ref. Kol 3:25]

[1:5]  2 Full Life : TUHAN TELAH MENUTUP KANDUNGANNYA.

Nas : 1Sam 1:5

Kemandulan Hana disebutkan sebagai tindakan langsung dari Allah. Tuhan tidak memberi anak-anak kepada Hana supaya mempersiapkan dia bagi kelahiran putranya Samuel. Dengan cara yang sama, Allah kadang-kadang membuat kita mengalami kekecewaan atau menuntun kita ke dalam situasi di mana kita merasa tidak mampu atau rendah diri supaya dapat melaksanakan kehendak-Nya dalam kehidupan kita. Kita harus bertindak seperti Hana -- membawa situasi dan kepedihan hati kita langsung kepada Tuhan dan menantikan Dia (bd. ayat 1Sam 1:10-19;

lihat cat. --> Rom 8:28).

[atau ref. Rom 8:28]



TIP #34: Tip apa yang ingin Anda lihat di sini? Beritahu kami dengan klik "Laporan Masalah/Saran" di bagian bawah halaman. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA